Jumat, 19 April 2013

My Pets is my everything




malem ini nulisnya rada serius dikit.


curcol gapapa ya..
jujur, sebenernya saa merasa berdosa kepada ibu & bapak saya..
karena saya tak pernah bercerita bahwa saya memelihara ular ...
bahkan di blog ini saya belum pernah cerita sedikit pun tentang reptil-reptil saya. tetapi saya berani melakukan dosa itu dengan pertimbangan bahwa saya dan orang tua saya sudah hidup terpisah (orang tua saya tinggal di jawa dan saya tinggal dibandung). 

bayangkan, kamar kost ukuran 3x3 dihuni banyak sekali pet, mulai dari molurus dwarf, chondro, auffenbergy, sugar glider, iguana, ahh.. cape nyebutnya satu-satu.
temen komunitas, pasti dukung 100%

tapi banyak juga yang bilang hobby reptil saya bisa menganggu konsentrasi saya terhadap kuliah... skripsi..
saya bisa memahami itu... point yang tak bisa membuat saya melawan... sungguh dilematis... disamping saya tak bisa memaksakan ego saya karena memang ada hal penting yang harus saya prioritaskan.....tetapi saya sudah terlalu jatuh cinta dengan reptil....bukan bermaksud berlebihan atau lebay... tapi hal ini membuat saya galau...


ada temen yang bilang "mungkin kamu sebaiknya membelokan hasrat kamu dari reptil... mungkin memang kamu tidak bisa memelihara...tapi kamu bisa kan mendalami, mempelajari reptil.... tanpa harus memelihara...atau kamu kan bisa mendalami fotografi dan jadikan reptil2 itu sebagai objek fotografi sehingga kamu bisa menjadi fotografer yang expert dalam memfoto reptil..."

dalam hati saya..." is easier said than done...."
(semoga ga blepotan inggrisnya)

Tidak ada komentar: